Senin, 03 April 2017

Inhouse Training PT Agincourt Resources



www.marcomminstitute.com


Company Profile

PT Agincourt Resources berhasil mengelola Tambang Emas Martabe dengan menerapkan kegiatan operasional berkelas dunia.
Tambang Emas Martabe dikelola dan dioperasikan oleh PT Agincourt Resources. Wilayah tambang mencakup area 30 km² yang berada dalam Kontrak Karya (KK) generasi keenam dengan total luas wilayah 1.639 km².

Basis sumber daya per tanggal 31 Desember 2016 adalah 7,5 juta ounce emas dan 67 juta ounce perak. Produksi di Tambang Emas Martabe dimulai pada 24 Juli 2012. Kapasitas operasi Tambang Emas Martabe adalah 4,5 juta ton bijih per tahun untuk memproduksi lebih dari 250.000 ounce emas dan 2-3 juta ounce perak per tahun.

PT Agincourt Resources melibatkan sekitar 2.300 karyawan dan kontraktor, lebih dari 98% di antaranya adalah warga negara Indonesia, dan 72% berasal dari penduduk setempat.
Pemegang saham utama PT Agincourt Resources adalah suatu konsorsium yang dipimpin oleh EMR Capital, entitas pemegang dana ekuitas swasta dengan spesialisasi di bidang pertambangan (61,4% saham). Dalam konsorsium tersebut terdapat juga Farallon Capital, sebuah investor keuangan global (20,6%), Martua Sitorus (11%) dan Robert Hartono & Michael Bambang Hartono (7%).

Kami berkomitmen untuk sukses mengelola beragam pencapaian, termasuk operasi yang aman dan efisien, dampak lingkungan, serta memastikan bahwa keberadaan kami memberikan manfaat sosial positif jangka panjang bagi para pemangku kepentingan setempat.
-
-
MarComm Institute
METODE PELATIHAN

v  Public Training dan Inhouse Training

Training akan dikemas dalam metode Workshop, dimana porsi antara tutorial, diskusi, dan praktek akan diseimbangkan penyajiannya, tergantung kebutuhan dan minat para peserta.  Adapun teknik penyajiannya akan bersifat kelas kecil dimana interaksi antara fasilitator/coach dengan peserta menjadi sangat intens dan bahkan tetap terbuka kemungkinan untuk mengarah ke nuansa konsultatif. Beberapa materi akan diberikan dalam bentuk tertulis (hand-out) dan sebagian lainnya berbentuk games, role-play (main peran), tes kepribadian, dan telaah kasus.

MarComm Institute
Phone : 021-7442890-91 Ext. 104 | Mob : 0896 564 789 30
Fax : 021-7442892
Mobile : 0896 5647 8930